Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Tempat Wisata di Bandung

Written By Unknown on Sabtu, 21 Februari 2015 | 10.43

Tempat Wisata di Bandung: Kota yang terkenal dengan sebutan Paris van Java ini termasuk salah satu daerah yang banyak mempunyai destinasi wisata dan menjadi satu dari sekian banyak objek wisata andalan Pariwisata di Indonesia. Mudahnya akses untuk sampai ke bebarapa lokasi wisata di Bandung ini membuat banyak para pelancong domestik yang menghabiskan masa liburannya di kota ini terutama pada akhir pekan.





Bagi warga Jabodetabek yang berniat liburan di tempat tempat atau lokasi wisata di Bandung, atau sekedar menghabiskan malam panjang di akhir pekan bisa menempuhnya dalam waktu 2 jam via jalan tol, atau jika anda lebih memilih untuk menggunakan transportasi umum selain bisa memakai jasa bus antar kota, kereta api. Namun tentu saja cara yang lebih nyaman adalah dengan memilih salah satu tour travel.


Selain terkenal memiliki beberapa tempat wisata alam di Bandung, wisata kuliner serta belanja di kota ini menjadi daya tarik lainnya yang membuat para pelancong asyik asyik saja menghabiskan masa liburannya di kota yang terkenal dengan mojang priyangannya ini.


Jangan tanya masalah fasilitas hiburan, dari mulai cafe, pub, restaurant, night club, penginapan, hotel melati, hotel bintang 5 dan pertokoan modern semuanya bisa dengan mudah kita temukan di kota ini.


Dan dibawah ini adalah beberapa lokasi / tempat wisata di Bandung yang banyak dikunjungi para wisatawan dan merupakan destinasi wisata di Bandung yang harus anda pertimbangkan untuk menjadi pilihan dalam menikmati saat saat refreshing di kota kembang.


1. Gunung Tangkuban Perahu, tempat wisata alam ini erat kaitannya dengan cerita legenda Sangkuriang, dimana menurut alkisah terciptanya gunung yang menyerupai perahu ini akibat Sangkuriang murka dan menendang perahu buatannya hingga terbalik. Apapun kisah dibalik lokasi wisata yang berada di Utara Kota Bandung ini tepatnya di Lembang yang pasti suasana alamnya yang dingin dan asri akan memberi kesan tersendiri liburan anda.


2. Situ Patenggang, danau atau Situ Patenggang yang berlokasi di Bandung Selatan ini menawarkan wisata keindahan alam dimana di tempat ini anda bisa menikmati sejuknya udara di sekeliling situ sambil menaiki rakit atau perahu kecil sewaan.


3. Kampung Gajah, tempat wisata terpadu ini sangat cocok sebagai pilihan lokasi liburan bersama keluarga anda. Di tempat wisata Kampung Gajah - Wonderland ini segala fasilitas jenis wisata bisa anda temukan, sebagai salah satu tempat wisata di Bandung, selain tersedia wisata kuliner yang menawarkan berbagai macam makanan dan minuman, mulai dari makanan tradisional sampai fast food, lokasi inipun mempunyai sarana permainan yang lengkap serta segala fasilitas hiburan lainnya.


4. Trans Studio Bandung merupakan sebuah tempat kawasan wisata permainan yang mempunyai puluhan aneka macam permainan dan merupakan yang paling besar di dunia. Untuk menikmati fasilitas permainan dalam ruangan yang tersedia di tempat ini dikenakan tiket masuk, harga week end sedikit lebih mahal dibanding harga tiket harian biasa. Tempat rekreasi Trans Studio Bandung kian terasa lengkap sebab tempat ini dilengkapi pusat perbelanjaan dan dua hotel berbintang taraf internasional.


Selain tempat wisata di Bandung yang disebutkan diatas, masih banyak lokasi wisata lainnya di kota ini yang cukup terkenal dan merupakan destinasi atau tempat wisata di Indonesia yang banyak dikunjungi para wisatawan, baik wisnu maupun wisman.

 

0 komentar:

Posting Komentar